Jumat, 21 Januari 2011

SUKSES ADALAH SEBUAH KEYAKINAN



Walaupun agak telat saya ucapkan “ Selamat Tahun Baru 2011, semoga kita semua semakin Sukses dari tahun kemarin “.
Saya juga mohon maaf yang sebesar besar- besarnya dikarenakan tidak aktifnya saya dib log investasi Ternak ini, yang dikarenakan kesibukan saya dalam pekerjaan & pengembangan dipeternakan Ayam potong sehingga belum sempat mengupdate pengalaman.
Banyak pengalaman ditahun 2010 yang sudah saya jalankan dibidang peternakan, dari pengelolaan peternakan Kambing, pengelolaan ternak Ayam Potong yang lebih terpadu sampai dengan pembelajaran ternak Bebek & ikan Nila…
Dalam pengelolaan – pengelolaan peternakan tersebut saya banyak mendapatkan pelajaran – pelajaran yang sangat berharga, dari penanganan kebutuhan pakan sampai dengan penanganan penyakit – penyakit yang menyerang hewan.
Dan dari pengelolaan ini banyak juga kendala – kendala yang yang saya hadapi dipeternakan, namun kendala – kendala ini saya anggap sebagai sebuah pengalaman yang sangat berharga & pasti akan bisa Sukses, walaupun kadang bisa membikin stress juga, maklum selain peternak saya juga masih terikat sebagai seorang karyawan. Swasta.
Tapi selain kendala, manisnya keberhasilan juga bisa diperoleh, contohnya di peternakan Ayam potong, awalnya saya baru bisa membuat kandang dengan kapasitas 3000 ekor, sekarang sudah bisa mencapai 8000 ekor…Alhamdulillah…
Untuk dipeternakan Kambing ditahun 2010 mengalami penurunan, dikarenakan adanya kendala penyakit yang menyerang ternak, namun hal ini bisa ditangani & insya Allah saya akan memulai mengembangkan untuk berternak kambing Domba…

Untuk ditahun 2011 ini, rencana pengembangan kami tetap akan mengembangkan diternak Ayam Potong agar bisa mencapai 20.000 ekor, dan untuk di peternakan Kambing saya akan mengembangbiakan kambing jenis Domba….

Dan saya sangat yakin bisnis dunia peternakan akan semakin Maju dan kemajuan di peternakan Investasi ternak ini bisa karena kita bersama…” The Power of We “
Dan “ Sukses itu adalah sebuah Keyakinan “.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar